Masih Terasa Nggak Mood

Tidak mau melakukan apa-apa, namun pikiran seakan berat sendiri, bingung, uring-uringan dan melakukan kerja yang sia-sia, berlama-lama di kamar, nonton, Hfiuhhh...zona yang sangat tidak menyenangkan.
Kucari-cari sebab rupanya hal ini berpengaruh pada amalan ruhiyahku....
Ibadahku??
hafalanku??
Silahturrahmiku???
Hmmm...semuanya DOWN....Oh GOD...Its Not Me :(

Tuntutan menyelesaikan meraih gelar Sarjana dari orang tua justru buat aku tidak semangat. Hmm...mungkin aku melakukannya karena mereka bukan karena keinginanku sendiri. Dan hal ini merembes pada semangatku dalam bisnis yang ku lakoni, amanah yang harus ku penuhi, dan silahturahmi yang harus ku jaga.
ZONA NYAMAN !!!!
Adalah zona dimana aku melakukan apapun sesuai dengan keinginanku, tanpa paksaan dari orang lain.

Aku tahu tujuan mereka baik...aku segera lulus...tapi aku tidak siap di tekan dengan menuduhku macam-macam, bukan salahku belum juga sarjana karena bisnisku....bukan salah kesibukanku yang lain......Ya Tuhan tolonglah buat mereka mengerti....mohon dukung aku biar semua berjalan dengan baik.

Doa dan restu mereka yang kuharapkan, bukan sugesti negatif seperti ini. Aku cukup kuat untuk tidak menghiraukan omongan orang lain..tapi cukup sensitif mendengarkan ucapan mereka.
Bukan aku tidak patuh dengan perintah mereka....But Please..ijinkan aku memilih jalan Hidupku...Aku sudah cukup bertanggung jawab dengan resiko yang akanku terima nanti.

Ya allah Kuatkanlah Pundak ini dalam menghadapi ujian yang kau berikan.
Jaga hatiku agar senantiasa menunaikan hak agamaku
Keep My heart With Allah

Oke, aku mau bikin pamlet dulu nih, buat undangan
Moga Allah mudahkan dan hasilnya sesuai harapan.